Ikuti Kami Di Medsos

14 Manusia Suci

Sayyidah Fathimah, Wanita Termulia Semesta Alam

Sayyidah Fathimah, Wanita Termulia Semesta Alam

Merupakan hukum alam bahwa kedudukan manusia berbeda satu sama lain. Di antara manusia, ada yang kedudukannya lebih tinggi daripada malaikat yang didekatkan (di sisi Allah Swt), dan di antara mereka ada pula yang lebih rendah (kedudukannya) ketimbang binatang.

Berdasarkan nash al-Quran dan ajaran Islam, hanya ilmu, iman, takwa, dan sifat-sifat keutamaanlah yang mampu mengangkat kedudukan dan nilai manusia. Dengan tolok ukur inilah Sayyidah Fathimah as adalah wanita paling mulia se-alam semesta (berdasarkan sabda Rasulullah saw).

Baca juga : Bersedekah Diam-diam

Rasulullah saw bersabda, “Sesungguhnya wanita surga paling mulia adalah Khadijah binti Khuwailid, Fathimah binti Muhammad, Maryam binti Imran, dan Asiyah binti Muzahim.” (Mustadrak al-Shahihain, jil. II, hal. 497)

Dalam hadis lain disebutkan bahwa saat sakit Rasulullah saw bertambah parah, sebelum wafatnya, beliau bersabda kepada Sayyidah Fathimah as, “Wahai Fathimah, tidakkah engkau rela menjadi pemuka wanita di alam semesta, pemuka wanita bagi umat ini, dan pemuka wanita orang-orang beriman?” (Mustadrak al-Shahihain, jil. III, hal. 156)

Nashir Makarim Syirazi, Wanita Agung Fathimah al-Zahra

Baca juga : Ali bin Abi Thalib Diagungkan Syiah, Sunni, dan Non-Muslim

Continue Reading
Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *