Berita
Termasuk Penghuni Neraka
Imam Bagir as berkata, “Dikatakan kepada Rasulullah saw dalam Perang Uhud, ‘Sesungguhnya ada seseorang laki-laki dari sahabatmu bernama Qizman yang suka menolong dan membantu sudara-saudaranya seagama.”
Namun, Rasulullah saw bersabda, “Ia termasuk penghuni neraka.”
Beberapa saat kemudian, datanglah orang-orang mengabarkan kepada Rasulullah saw bahwa Qizman telah gugur sebagai syahid. Rasulullah saw pun bersabda, “Allah memperlakukannya sesuai kehendak-Nya.”
Kemudian, beberapa saat setelah itu mereka datang lagi mengabarkan kepada Rasulullah saw bahwa Qizman telah membunuh dirinya sendiri.
Sesungguhnya yang sebenarnya terjadi adalah Qizman maju ke medan perang dengan gagah berani. Ia berhasil membuhuh enam atau tujuh orang kafir dalam Perang Uhud. Namun, kemudian ia terluka cukup parah lalu pergi ke rumah seseorang dari Bani Zhafar.
Kaum Muslim pun mengatakan kepadanya, “Bergembiralah engkau, wahai Qizman! Sungguh engkau telah melakukan pada hari ini suatu amal yang agung.”
Lalu Qizman berkata kepada mereka, “Dengan apa kalian memberiku kabar gembira? Demi Allah, sesungguhnya aku berperang karena mengharapkan jasa dan kebanggaan pada keturunan. Jika bukan karena itu, aku tak akan ikut berperang.”
Kemudian, akibat luka Qizman cukup parah dan dirinya tak sanggup menahan rasa sakit, Qizman mengeluarkan anak panah yang menancap di tubuhnya, lalu membunuh dirinya sendiri.
Sayyid Muhammad Syirazi, Menggali Hikmah Terpendam