Berita
OPINI – Iman dan Takwa, Sumber Keberkahan Negara
وَ لَوْ أَنَّ أَهْلَ الْقُرى آمَنُوا وَ اتَّقَوْا لَفَتَحْنا عَلَيْهِمْ بَرَكاتٍ مِنَ السَّماءِ وَ الْأَرْضِ وَ لكِنْ كَذَّبُوا فَأَخَذْناهُمْ بِما كانُوا يَكْسِبُونَ
“Dan sekiranya penduduk negeri beriman dan bertakwa, pasti Kami akan melimpahkan kepada mereka berkah dari langit dan bumi, tetapi ternyata mereka mendustakan (ayat-ayat Kami), maka Kami siksa mereka sesuai dengan apa yang telah mereka kerjakan.” (Al-A’raf, ayat 96)
Dari ayat di atas, kita memahami bahwa sekiranya kita tidak bertakwa dan beriman kepada Allah swt maka bukan hanya kita akan mendapatkan kemurkaan Allah swt, namun Allah akan mengangkat berkah dari tanah air kita. Lebih lanjut, ketika kita telah mendustakan apa yang telah dibawa dan diajarkan oleh para Nabi dan Rasul Allah swt maka Allah akan membalas semuanya itu dengan siksaan.
Lalu apa yang dimaksud dengan berkah langit dan bumi? Di sini terdapat perbedaan di antara para mufasir. Sebagian mengatakan bahwa yang dimaksud berkah adalah turunnya hujan dan tumbuhnya tetumbuhan. Sebagian mengatakan yang dimaksud adalah berkah maknawi dan materi. Sebagian mengatakan yang dimaksud adalah ijabahnya doa dan penyelesaian dari masalah-masalah. Ketika Allah swt mencabut berkah langit dan bumi maka sudah pasti mempengaruhi terhadap kebahagiaan dan kesejahteraan masyarakat dalam sebuah negara.
Mungkin ada sebuah keraguan yang hadir dalam diri kita kala memperhatikan antara negara muslim dan negara-negara –sebut saja- kafir. Yaitu kalau seandainya iman dan takwa menjadi sebab turunnya berkah di sebuah negara, mengapa negara-negara kafir bisa sejahtera dan maju sedangkan negara-negara Muslim penuh dengan masalah?
Ayatullah Qira’ati menerangkan, pertama bisa jadi negara-negara tersebut dari sisi ilmu dan pembangunannya lebih depan dari negara Muslim. Namun dari sisi spiritual dan rohani, mereka tidak punya ketenangan dan ketenteraman. Kedua, kebanyakan dari negara-negara Islam hanya menamai pemerintahan mereka dengan pemerintahan Islam saja. Sedangkan peraturan-peraturan Islam tidak diterapkan dalam negaranya. Sehingga berkah yang telah dijanjikan Allah swt dalam al-Quran tidak turun pada negara tersebut.
Lalu bagaimana dengan negeri kita tercinta? Indonesia adalah negara yang sangat kaya dari sumber daya alam, budaya adat istiadat, bahasa, dan sebagainya. Semua itu adalah anugerah dan berkah yang patut kita syukuri. Maka sesuai dengan ayat di atas, apabila kita ingin selalu menikmati semua ini, maka kita harus selalu mendidik diri kita sendiri, keluarga, dan masyarakat supaya menjaga dan meningkatkan ketakwaan dan keimanan kepada Allah swt. Semua ini karena iman dan takwa adalah sumber keberkahan negara. Jika tidak berlaku demikian, Allah swt bisa kapan saja mengambil keberkahan itu dan menggantinya dengan bencana dan kesengsaraan. (AM/Sutia)