Nasional
Terima Rombongan ABI, Bupati Tanggamus Siap Kerjasama Program
Terima Rombongan ABI, Bupati Tanggamus Siap Kerjasama Program
Delegasi Ormas Ahlulbait Indonesia (ABI) diterima Bupati Tanggamus, Lampung, di Rumah Dinas Bupati, Kecamatan Kotaagung, Rabu (30/11).
Delegasi ABI yang dipimpin Ketua Umum, Habib Zahir Yahya, didampingin Wakil Ketua Umum Ust. Ahmad Hidayat, Sekjen Habib Ali Ridho, Wakil Sekjen Bpk. Arif Ambari, bersama pengurus Dewan Pengurus Wilayah (DPW) Lampung, Dewan Pengurus Daerah (DPD) Tanggamus diterima secara langsung oleh Bupati, Dewi Handayani, S.E., M.M yang didampingin asisten dan sejumlah staf.
Pada pertemuan tersebut, Habib Zahir memperkenalkan dan menyampaikan kirpah Ormas ABI di masyarakat, bangsa dan negara selama ini.
Sementara itu Ust Ahmad Hidayat menambahkan sejumlah hal yang telah diikhtiarkan ABI. “ABI hadir di beberapa lini, yaitu di masalah sosial, kebencanaan, dan kepemudaan,” jelasnya.
Bupati Dewi, yang dikenal sebagai Bunda Literasi juga memperkenalkan berbagai program Kabupaten Tanggamus, terutama program literasi. Ada sejumlah aspek literasi yang sedang ia bangun saat ini, antara lain literasi pendidikan, profesi, peternakan, pertanian, dan lain-lain.
Baca juga : ABI Gelar Sekolah Advokasi II
“Karena itu butuh penguatan literasi, khususnya bagi kaum muda,” tutur Dewi.
Habib Zahir kemudian menegaskan bahwa ABI melalui DPW ABI Lampung dan khususnya DPD Tenggamus, siap bekerjasama untuk mensukseskan program pemerintah daerah Kabupaten Tenggamus. “Terkait hal-hal yang bisa dikerjasamakan, insya Allah ABI siap mensuport,” Kata Habib Zahir.
Bupati Dewi pun mengaku gembira mendapat kunjungan langsung dari pengurus pusat ABI dan merasa senang karena Ormas ABI hadir di wilayahnya. Jadinya, semua pihak dapat berkontribusi bersama pemerintah daerah melalui berbagai program pemberdayaan di masyarakat. “Utamanya program literasi yang dicanangkan,” kata Bupati Dewi.
Beliau juga mengaku akan membuka diri untuk bekerjasama terkait sejumlah program literasi dan kepemudaan. Agar usulan dapat langsung diterima, Bupati menyarankan untuk menyampaikan usulan kerjasama langsung ke staf protokoler.
Pertemuan tersebut diakhiri dengan pemberian cinderamata dan buku Manifesto ABI kepada Bupati Dewi.
Baca juga : Jokowi Siapkan Aturan Platform Digital Asing