Ikuti Kami Di Medsos

Berita

Kongres Nasional Kebebasan Beragama dan Berkeyakinan

Komnas HAM menggelar Kongres Nasional Kebebasan Beragama dan Berkeyakinan (KBB) di Balai Kartini, Jakarta, Kamis (16/3).

Kongres Nasional kali ini mengangkat tema “Memperteguh Toleransi dan Komitmen Negara dalam Melindungi Hak atas Kebebasan Beragama dan Berkeyakinan di Indonesia,” sekaligus menyuguhkan laporan tahunan KBB oleh Komnas HAM.

Imdadun Rahmat, selaku Ketua Komnas HAM menyampaikan, laporan ini didasarkan atas respon Desk KBB Komnas HAM atas kasus-kasus KBB di Indonesia selama 2016.

“Di dalamnya tidak hanya analisa atas data pengaduan yang diterima Komnas HAM yang akan disajikan, tapi juga respon Komnas berikut perkembangan dan penyelesaian kasusnya,” papar Imdadun.

Kongres kali ini dihadiri oleh Menteri Agama (Manag) Lukman Hakim Saifuddin, Kapolri Jend. Polisi Tito Karnavian, komunitas korban KBB, serta para pejabat dan masyarakat umum lainnya.

Menag menilai, dalam konteks Indonesia secara luas, kehidupan keagamaan di Indonesia cukup baik, meskipun hingga saat ini ada kasus-kasus yang belum terselesaikan, serta masih adanya potensi ancaman ke depan.

Menag menilai, kegiatan seperti ini tidak hanya sebagai sarana komunikasi, khususnya para pemangku kebijakan, “tapi juga sebagai sarana konsolidasi dan kordinasi,” papar Menag.

Rangkaian Kongres kali ini di antaranya diisi dengan pemaparan kondisi perlindungan dan pemenuhan hak atas KBB oleh Komnas HAM, pemaparan dan tanggapan dari Menteri Agama, pemaparan dan tanggapan oleh Kapolri, testimoni komunitas para korban dari berbagai daerah, pemaparan oleh beberapa pembicara lain dari Kepala Daerah hingga Pusat, serta penandatanganan MoU oleh dua lembaga yakni Kepolisian dan Komnas HAM terkait perlindungan KBB di Indonesia.

kongres2

Kongres Nasional Komnas HAM terselenggara juga atas dukungan Kedutaan Besar Kanada di Indonesia, serta Human Right Working Group (HRWG).

(Zen-Malik)

Continue Reading
Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *