Ikuti Kami Di Medsos

Berita

Kirab dan Grebeg Gunungan Hasil Bumi Banjarnegara

Senin (22/8), dalam rangka memperingati Hari Jadi Kabupaten Banjarnegara ke-185, Pemerintah Daerah Banjarnegara Provinsi Jawa Tengah mengadakan Kirab Panji Pusaka dan Gunungan Hasil Bumi khas Banjarnegara. Kirab tersebut dimulai dengan penyerahan lambang daerah dan panji pusaka di daerah Banjarkulon sebagai Ibu Kota Kabupaten sampai di pendopo kabupaten Banjarnegara.

Kirab Panji Pusaka Banjarnegara kali ini diikuti pula oleh Bupati dan Wakil Bupati Banjarnegara, anggota DPRD Banjarnegara, jajaran SKPD Banjarnegara serta Camat se-kabupaten Banjarnegara bersama istri.

Pada tahun ini gunungan hasil bumi yang dibawa kirab berjumlah tujuh gunungan yang berisi hasil bumi dari sayuran dan buah-buahan serta makanan khas Banjarnegara.

“Sudah dua tahun ini gunungan tumpeng yang dikirab berjumlah tujuh gunungan, yang pada tahun-tahun sebelumnya hanya tiga gunungan,” kata Azis, salah seorang warga Banjarnegara yang ikut berebut gunungan.

Selain Panji Banjarnegara dan gunungan hasil bumi, diarak juga 14 foto mantan Bupati Banjarnegara yang pernah memimpin Kabupaten Banjarnegara dari pertama hingga sekarang.

Ratusan warga tampak tumpah-ruah berebut gunungan yang berisi hasil bumi dan makanan khas Banjarnegara ketika kirab tersebut sampai di rute terakhir yakni di depan pendopo kabupaten Banjarnegara. Suka-cita tampak di wajah semua warga meski tidak semua warga yang berebut isi gunungan tersebut mendapatkan hasil dari gunungan itu.

Dapat dikatakan, keseluruhan rangkaian acara kirab ini dinilai tertib dan teratur. Hal ini ditandai dengan suksesnya Grebeg Gunungan yang dilaksanakan di lokasi yang direncanakan. (Faisal A/Yudhi)

Continue Reading
Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *