Berita
Jejak-jejak Syiah di Indonesia
Rentetan pengaruh Syiah dalam tradisi-tradisi keagamaan di Indonesia tak bisa dibantahkan. Tradisi kebudayaan dan keagamaan yang dijalankan di kalangan muslim Indonesia banyak di antaranya merupakan pengaruh ajaran Syiah.
Ritus-ritus Tabut di Bengkulu, Sumatera dan Gerebek Sura di Yogyakarta dan Ponorogo adalah ritus teologi Syiah.
Tradisi arak-arakan Hayok Tabui di Pariaman, Sumatera Barat yang digelar setiap Muharram kental dengan pengaruh Syiahnya. Tradisi itu sebagai peringatan tragedi berdarah yang menimpa cucu Nabi SAW Sayyidina Husain.