Ikuti Kami Di Medsos

Internasional

Ratusan Ribu Warga Yaman Kutuk Blokade Saudi Cs

Ratusan Ribu Warga Yaman Kutuk Blokade Saudi Cs

Ratusan Ribu Warga Yaman Kutuk Blokade Saudi Cs

Ratusan ribu warga Yaman di berbagai provinsi, turun ke jalan untuk mengutuk serangan pasukan koalisi agresor pimpinan Saudi, seraya menyerukan diakhirinya pengepungan dan blokade impor produk minyak bumi.

Meskipun rakyat Yaman sangat membutuhkan makanan dan bahan bakar serta terjadi krisis di negara itu, koalisi agresor Saudi terus saja mencuri jutaan barel minyak Yaman dan menyita serta mengganggu masuknya bahan bakar ke negara itu.

Ratusan ribu warga Yaman melancarkan unjuk rasa yang disebut “Blokade produk minyak adalah keputusan AS” pada Senin (7/3) di banyak provinsi, mengutuk pengepungan koalisi agresor AS-Saudi di negara mereka, seperti dilansir ABNA24.

Baca juga : Pemukim Ilegal Zonis Gelar Pawai “Rasis” di al-Quds

Menurut laporan itu, para peserta aksi unjuk rasa meneriakkan slogan-slogan yang menyerukan kebebasan dan mengutuk sikap diam PBB atas tindakan kriminal pasukan anti-Yaman yang menyerang warga Yaman.

Rezim agresor kerajaan Arab Saudi, dengan dukungan Amerika Serikat, UEA, dan beberapa negara lain, telah melancarkan invasi militer ke Yaman sejak Maret 2015, mengepung darat, laut, dan udara di negara miskin itu. Agresi brutal monarki Arab Saudi di Yaman sejauh ini telah menewaskan ratusan ribu warga Yaman, melukai puluhan ribu lainnya, dan menyebabkan jutaan lainnya mengungsi.

Baca juga : Lingkaran Media Zionis Akui Kekuatan Kelompok Perlawanan Palestina

Continue Reading
Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *