Internasional
Hizbullah Lebanon Serang Pangkalan Militer Zionis
Hizbullah Lebanon Serang Pangkalan Militer Zionis
Hizbullah Lebanon mengumumkan serangan mengejutkan terhadap pangkalan militer rezim zionis, al-Matla, menggunakan drone, pada Rabu (6/3). Anggota faksi perlawanan di parlemen Lebanon, Ali Fayyaz menjelaskan bahwa saat ini perlawanan Lebanon hanya menggunakan lima persen kekuatannya dalam menghadapi zionis.
“Perlawanan Lebanon saat ini baru menggunakan lima persen kekuatannya dalam menghadapi Israel,” ujar Ali Fayyaz, dilansir Parstoday.
Sejak dimulainya operasi Badai al-Aqsa oleh kelompok perlawanan Palestina, Hizbullah Lebanon melancarkan operasi harian dan besar-besaran terhadap berbagai target militer rezim zionis di wilayah pendudukan. Media zionis mengakui keunggulan Hizbullah di utara wilayah pendudukan, di mana tentara zionis terjebak.
Baca juga : Lagi, Rezim Zionis Tembak Kerumunan Warga Sipil
Sumber-sumber media Palestina melaporkan operasi anti-zionis di Quds, di mana seorang zionis diserang di dekat kawasan Yaqoub Baru. Pasca-operasi, tentara penjajah zionis melakukan pengepungan dan penyelidikan di daerah tersebut.
Sejak dimulainya operasi Badai al-Aqsa pada 7 Oktober 2023, pejuang dan pemuda Palestina di Tepi Barat Sungai Yordan merespon kejahatan tentara zionis terhadap rakyat Gaza. Sepanjang 150 hari sejak perang Gaza, kelompok perlawanan Palestina telah melancarkan operasi mendadak yang dikenal sebagai “Badai al-Aqsa” dari Gaza ke posisi zionis dan berhasil memberikan pukulan fatal terhadap kekuatan zionis.
Meski telah berlalu 150 hari sejak perang Gaza, tentara penjajah zionis belum mampu mencapai prestasi apa pun di bidang militer dan terpaksa mundur di sebagian besar wilayah Gaza. Situasi ini menunjukkan ketangguhan perlawanan Palestina dalam menghadapi agresi brutal militer zionis yang telah berlangsung selama puluhan tahun.
Baca juga : Begini Pesan Perlawanan pada Sejumlah Rezim Arab