Ikuti Kami Di Medsos

Internasional

Ansarullah: Kebebasan Yaman Sudah Dekat

Ansarullah: Kebebasan Yaman Sudah Dekat

Ansarullah: Kebebasan Yaman Sudah Dekat

Anggota Biro Politik Ansarullah Mohammed Bukhaiti pada Senin (4/4) mengatakan, kebebasan Yaman sudah dekat, dan kebebasan ini pasti terwujud.

Dikutip stasiun televisi al-Mayadeen, Bukhaiti juga menyatakan kesiapan Yaman untuk berdamai dengan jaminan kemuliaan dan keselamatan rakyat Yaman. “Persatuan nasional dalam menghadapi agresi asing, dan partisipasi seluruh kelompok di jalan kebebasan mulia, sudah berubah menjadi satu-satunya solusi politik,” imbuhnya, seperti dilansir Parstoday.

Baca juga : Rudal Perlawanan Palestina Hantam Tel Aviv

Menurut Bukhaiti, pihaknya bahkan telah mengajak orang-orang yang terlibat dalam upaya mengundang musuh melakukan agresi militer ke Yaman untuk bersatu, ini dilakukan untuk mempersatukan barisan nasional guna menyempurnakan proses pembebasan negara.

“Tidak ada jalan lain bagi Partai al-Islah dan kelompok Ikhwanul Muslimin, selain kembali ke barisan nasional, dan ini satu-satunya jalan untuk menjaga eksistensi mereka,” pungkasnya.

Baca juga : Zionis Serang Gaza, PBB Didesak Sidang Darurat

Continue Reading
Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *