Ikuti Kami Di Medsos

Berita

[Foto] Menengok Dapur Pengolahan Makanan Gratis untuk Para Peziarah Arbain

Arbain adalah peringatan mengenang 40 hari Kesyahidan Imam Husein as, Cucu Baginda Nabi Muhammad Saw yang dibantai oleh pasukan Yazid di Karbala pada tanggal 10 Muharram 61 H.

Peringatan Arbain semakin dekat yang akan jatuh pada 10 Safar yang tahun ini bertepatan dengan 19 Oktober 2019. Para pemilik dan penjaga Mokeb (tenda dan posko layanan) memberikan pelayanan kepada para peziarah di berbagai sudut kota Karbala dengan menyediakan makanan, minuman dan tempat istirahat secara gratis. Mereka juga memberikan pelayanan kesehatan dan jasa laundry gratis.

Setiap tahun, jutaan peziarah Arbain dari berbagai kota di Irak dan negara-negara dunia, terutama dari negara-negara Muslim mengunjungi Karbala untuk menghadiri peringatan Arbain Huseini as. Setelah tiba di Irak, para peziarah berjalan kaki dari kota Najaf menuju Karbala yang berjarak sekitar 82 km untuk menghadiri acara Arbain Huseini as. Masyarakat Irak menyediakan makanan, minuman dan tempat istirahat gratis di sepanjang rute ini.

Mengutip pernyataan Intelektual Muda NU, Zuhairi Misrawi pada laman Detik.com yang pada tahun ini ikut berziarah Arbain bahwa dalam rangka menghormati peringatan Arbain, warga Irak yang dalam beberapa hari terakhir menggelar demonstrasi besar-besaran dalam rangka mengkritisi para elite politik yang korup di negeri seribu satu malam itu, sangat menghargai Imam Husein. Mereka menghentikan demo-demo untuk sementara waktu. Mereka sangat menjunjung tinggi Imam Husein. Peringatan Arbain tahun ini bertemakan Hubbu Husein Yajma’una, Cinta kepada Imam Husein mempersatukan kita. Seluruh umat dan kelompok harus memupuk persatuan dan persaudaraan, termasuk persaudaraan Sunni dan Syiah sebagai komunitas terbesar di dunia. Saatnya berangkulan tangan, memahami perbedaan, dan mencari persamaan dan titik temu.

Sayangnya, peristiwa besar seperti Arbain yang diikuti kurang lebih 30 juta warga tidak disiarkan oleh media-media utama, baik di dalam negeri maupun di luar negeri. Media-media di Tanah Air pun sangat sedikit yang mengabarkan peristiwa Arba’in ini dengan segala pemaknaan dan hikmah yang terkandung di dalamnya.

Puluhan posko (Mokeb) pelayanan peziarah Arbain juga terdapat di Shalamcheh yang menyediakan berbagai menu makanan gratis bagi para peziarah yang melewati penyeberangan tersebut untuk masuk ke Irak dan bergerak menuju Karbala. Perbatasan internasional Shalamcheh adalah salah satu tempat penyeberangan para peziarah Arbain dari Iran dan negara-negara tetangga seperti Pakistan dan Afghanistan untuk masuk ke Irak. [Detik/Parstoday]

 

Continue Reading
Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *