Dunia Islam
Wapres Ajak Anggota OKI Kerjasama
Wakil Presiden Ma’ruf Amin mengajak seluruh pemimpin negara anggota Organisasi Kerjasama Islam (OKI) Bersama-sama memulihkan kembali perekonomi dunia yang terperosok akibat Covid-19.
“Saya ingin mengajak para pemimpin negara-negara anggota OKI untuk saling menguatkan kerjasama dalam memulihkan kembali ekonomi dunia,” ujar Ma’ruf saat acara peluncuran The State of Global Islamic Economy Report 2020/2021, Selasa (17/11/2020) secara virtual, seperti dikutip dari Kompas.com.
Wapres juga berharap kerjasama tersebut termasuk membangun ekonomi dan keuangan syariah. Sebab, menurutnya, ekonomi syariah juga dapat menjadi salah satu solusi untuk memulihkan perekonomian dunia akibat pandemi Covid-19.
Pada saat yang sama, Indonesia kini sedang fokus mengembangkan ekonomi dan keuangan syariah pada empat hal. Yaitu, pengembangan industri produk halal, pengembangan industri keuangan syariah, optimalisasi dana sosial syariah, dan penumbuhan dan peningkatan kapasitas pelaku usaha bisnis syariah termasuk skala usah mikro kecil menengah (UMKM).
Wapres juga mengatakan, bahwa saat ini peringkat Indonesia naik di Global Islamic Economy Indicator (GIEI). Kini Indonesia menduduki peringkat ke-4, artinya naik kelas dari peringkat ke-5 pada 2019 dan peringkat ke-10 pada tahun sebelumnya.
“Capaian ini memberikan optimisme untuk menggerakkan ekonomi Islam, baik secara global maupun nasional,” katanya.
Diperkirakan, ujarnya, beberapa sektor ekonomi Islam akan mengalami pemulihan kembali akhir 2021. Bahkan, hal tersebut bisa terjadi lebih cepat dari yang diperkirakan, imbuhnya.
“Saya berharap, capaian ini juga akan menjadi penyemangat bagi seluruh pemangku kepentingan dalam merealisasikan berbagai program pengembangan ekonomi dan keuangan syariah di Indonesia,” pungkasnya.