Ikuti Kami Di Medsos

Dunia Islam

Haflah Tilawatil Qur’an: Lantunan Qari Internasional Iran Akan Semarakkan Indonesia

Haflah Tilawatil Qur’an: Lantunan Qari Internasional Iran Akan Semarakkan Indonesia

Ahlulbait Indonesia – Indonesia akan menjadi saksi lantunan ayat suci Al-Qur’an dari dua qari internasional ternama asal Republik Islam Iran, Syekh Hamed Shakernejad dan Syekh H. Ahmad Abolghasemi, dalam Haflah Tilawatil Qur’an. Acara ini akan digelar di berbagai masjid dan pondok pesantren, bertepatan dengan malam Nuzulul Qur’an, sebagai bagian dari upaya memperkuat budaya Al-Qur’an di tengah masyarakat.

Qari Internasional dengan Segudang Prestasi

Nama Hamed Shakernejad sudah tidak asing lagi di dunia tilawah. Pria kelahiran Masyhad, Iran, pada 20 April 1983 ini merupakan qari kelas dunia yang telah mengharumkan nama Iran di berbagai kompetisi internasional. Pada usia 11 tahun, ia mencetak sejarah dengan meraih juara pertama Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) Internasional di Arab Saudi, mengalahkan qari-qari senior dari berbagai negara.

Sebagai penghargaan atas keistimewaan tilawahnya, ia mendapat kehormatan memasuki Ka’bah selama satu jam, sebuah pengalaman langka yang tidak diberikan kepada sembarang orang.

Tilawahnya yang khas terinspirasi dari qari legendaris Syekh Mustafa Ismail, yang bahkan disebut oleh Sayyid Ali Khamenei sebagai qari yang membaca Al-Qur’an seolah-olah ayat-ayatnya baru saja diturunkan. Dengan teknik vokal yang luar biasa dan pemahaman mendalam terhadap makna ayat, Shakernejad telah menjadi inspirasi bagi banyak qari muda di dunia Islam.

Baca juga : Analis Timur Tengah: Dukungan Global untuk Gaza Kian Kuat, Israel di Bawah Tekanan

Menghadirkan Kemuliaan Al-Qur’an di Indonesia

Menurut Konselor Kebudayaan Kedutaan Besar Republik Islam Iran di Jakarta, Mohammad Reza Ebrahimi, Haflah Tilawatil Qur’an ini bukan sekadar menghadirkan tilawah yang indah, tetapi juga menjadi ajang untuk mempererat hubungan spiritual antara Iran dan Indonesia serta memperluas interaksi budaya Al-Qur’an di antara negara-negara Islam.

Selain tilawah, acara ini juga akan dimeriahkan dengan kehadiran kru televisi Mahfel, program terkenal di Iran yang secara khusus akan mendokumentasikan dan menyiarkan momen-momen spesial dari Haflah ini.

Jadwal Haflah Tilawatil Qur’an di Indonesia

– Jumat, 14 Maret 2025 – Masjid Al-Azhar, pukul 20.30 WIB
– Sabtu, 15 Maret 2025 – Pondok Pesantren Al-Qur’aniyyah, pukul 20.30 WIB
– Minggu, 16 Maret 2025 – Masjid Istiqlal, pukul 20.30 WIB
– Senin, 17 Maret 2025 – Masjid Agung Al-Amjad, pukul 20.30 WIB
– Selasa, 18 Maret 2025 – Pondok Pesantren Al-Qur’an Al-Falah, Cicalengka, Bandung, pukul 15.30 WIB

Acara ini dipastikan akan dihadiri oleh tokoh agama, pecinta Al-Qur’an, serta masyarakat Muslim Indonesia yang ingin merasakan suasana spiritual yang mendalam melalui lantunan ayat suci Al-Qur’an.

Bagi umat Islam yang ingin menyaksikan langsung keindahan tilawah qari-qari kelas dunia, Haflah Tilawatil Qur’an ini merupakan kesempatan langka yang sayang untuk dilewatkan. []

Baca juga : Begini Ketika Imam Ali Mengisahkan Masa Kecilnya