Berita
Berlibur Akhir Tahun ke Taman Topi
Banyak cara dapat dilakukan untuk mengisi liburan akhir tahun; ke luar kota, mengunjungi tempat-tempat wisata atau taman-taman kota bersama keluarga.
Salah satu taman yang dapat dikunjungi adalah Taman Plaza Kapten Muslihat di dekat Stasiun Bogor, Jawa Barat.
Selain tempat tujuan rekreasi, taman ini juga bisa menjadi area melepas lelah bagi mereka kerap melakukan perjalanan dengan kereta api, baik dari maupun menuju Bogor.
Di tepi jalan Kapten Muslihat, tepatnya di depan pintu masuk taman, pengunjung akan disambut patung Kapten Muslihat di tengah kolam dan air mancur. Di area dalam taman, terdapat sejumlah struktur bangunan unik berbentuk Helm, Daun Pisang, Jamur, Apel dan Topi yang dijadikan tempat penjualan berbagai jenis makanan dan aneka suvenir lainnya.
Melangkah lebih ke dalam lagi terdapat Taman Ade Irma Suryani. Taman yang menyediakan berbagai hiburan untuk anak-anak, seperti Bom Bom Car, Bom Bom Boat, Kiddy Ride, Battery Car dan masih banyak lagi lainnnya yang sangat cocok sebagai arena berlibur bersama keluarga.
Gubernur Jawa Barat, Yogi S.M meresmikan Taman Ade Irma Suryani pada tahun 1975, dan sepuluh tahun kemudian (tahun 1985) meresmikan kembali Taman Plaza Kapten Muslihat, yang kemudian dikenal masyarakat Bogor sebagai Taman Topi; Taman seluas 23.750 m2 yang sejuk oleh pepohonan dan menjadi tempat favorit anak-anak bermain, memanjakan dan menghibur diri mereka.
Takkan mudah mencari lokasi Taman Topi, terutama bagi wisatawan dari luar Bogor karena tak ada satupun tanda atau plakat nama untuk menunjukkan bahwa taman tersebut adalah Taman Topi. Karena bangunan berbentuk Topi justru berjarak 100 meter di sebelah kanan patung Kapten Muslihat. Sementara plakat bertuliskan Taman Topi (tepatnya Taman Topi Square), malah berada di sebuah gedung (bukan taman) yang letaknya di seberang taman Plaza Kapten Muslihat tersebut.
Meski demikian, taman ini hampir selalu ramai pengunjung pada hari Sabtu-Minggu dan hari-hari libur sekolah seperti libur panjang akhir tahun ini. Maklumlah, Taman Topi memang salah satu tempat berlibur yang tergolong murah meriah. (Lutfi/Yudhi)