Berita
Arbain Imam Husain a.s. dan Semangat Cinta Tanah Air
Para pecinta Ahlul Bait Nabi SAW di Desa Mata Allo, Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan, mengadakan acara peringatan Arbain Imam Husain a.s. Kegiatan berlangsung di lokasi Husainiyah Yayasan Marajal Bahrain, hari Minggu 12 November 2017.
Ustad Mahdi, selaku ketua panitia penyelenggara mengatakan, peringatan Arbain mengenang 40 hari wafatnya Imam Husain as kali ini mengangkat tema Hubbul Wathon Minal Iman (Cinta Tanah Air Bagian dari Iman). “Sekaligus dalam rangka memperingati Hari Pahlawan,” katanya.
Acara berlangsung tertib dan aman dalam pengawalan Polsek dan Koramil ditambah dukungan dari Pemerintah Desa dan tokoh masyarakat setempat.
Acara juga berjalan khidmat meskipun diselenggarakan di tempat yang sederhana. “Lantai dan dinding menggunakan tenda biru di lokasi Husainiyah yang masih tahap pembangunan,” ucap Ustad Mahdi.
Sementara itu ceramah hikmah Arbain disampaikan oleh Sayyid Najib Al-Idrus dari Jepara. Sedangkan pembacaan maktam dibawakan oleh tim santri Cinta Rasul binaan Yayasan Marajal Bahrain. (M/Z)