Ikuti Kami Di Medsos

Berita

Aksi Sosial DPD ABI Bersama Pemuda Ahlulbait di Kota Semarang

Pemuda dan Pemudi Ahlul Bait mengadakan kegiatan Aksi Sosial, kegiatan ini merupakan pembagian bingkisan Asyura (Suronan) di Kota Semarang. Minggu, 1 September 2019.

Sugeng Pramono mengatakan, sebenarnya ini adalah rangkaian kegiatan 10 hari dalam bulan Muharram 1441 H, yang dinamakan bagi-bagi bubur asyuro (Bubur Syuronan).

“Akan tetapi kita wujudkan dalam bentuk sembako alasannya agar lebih efektif dan efisien dalam mengkonsumsinya. isi bingkisannya diantaranya: beras, Gula, minyak goreng, teh, mie instan.” Tutur Sugeng Pramono selaku ketua DPD ABI Kota Semarang.

Lebih lanjut Pramono menjelaskan,  jumlah yang dibagi baru 60 bungkus untuk semua warga di RT 07/01 Gayamsari kota Semarang, Tanpa terkecuali muslim, non muslim dan beberapa ikhwan minoritas di lingkungan tersebut. Termasuk warga yang intoleran yang semula tidak pernah menerima bingkisan yang kemudian mereka akhirnya mau menerima bingkisanya.

Baca juga: DPD ABI Pringsewu Dan Relawan Gandum Sahabat Mengadakan Baksos Bersama

Hal senada diucapkan Pramono, aksi sosial ini baru pertama kali dilakukan di bulan Muharram sedangkan pernah sebelumnya menyelenggarakan bagi sembako pada mejelang bulan Nisfu Sya’ban.

“Kegiatan ini adalah dalam rangka mensiarkan nilai-nilai syahadah Imam Husain as, dan ini akan kita jadikan kegiatan rutin dan kami berharap bisa berkembang dan meluas.” Imbuhnya.

“Adapun terkait tujuan kegiatan ini untuk mengenalkan dan mengingatkan warga dengan datangnya tahun baru Islam (Muharram) atau syuro kemudian mengenalkan beberapa peristiwa-peristiwa penting dalam bulan Asyuro yaitu duka keluarga Nabi SAW atas syahadahnya Imam Husain as.” Pungkasnya.

Continue Reading
Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *