Ikuti Kami Di Medsos

Kalam Islam

Sosok dan Tugas Nabi

Sosok dan Tugas Nabi

Sosok dan Tugas Nabi

Tujuan utama pengutusan para nabi ialah membimbing manusia agar melangkah di jalan yang ditetapkan Allah Swt, yaitu jalan kebenaran dan kesempurnaan bagi manusia itu sendiri.

Allah Swt sebagai Sang Pencipta yang Mahabijak juga Zat yang paling mengenal manusia, mengutus para nabi yang berasal dari mereka (manusia) serta ditugaskan dengan tanggung jawab berat membawa manusia pada tujuan asli penciptaannya. Karenanya, langkah ini tentu sesuai dengan hikmah dan kebijaksanaan Allah Swt.

Artinya, dari sisi Allah Swt sebagai pemberi hidayah, Dia telah memberikan semua syarat atau perangkat yang dibutuhkan agar manusia mendapat hidayah-Nya.

Baca juga : Tanpa Batas Menuju Allah

Allah Swt berfirman: Rasul-rasul itu adalah sebagai pembawa berita gembira dan pemberi peringatan, agar tidak ada alasan bagi manusia untuk membantah Allah setelah rasul-rasul itu diutus. Allah Mahaperkasa, Mahabijak. (QS. an-Nisa: 165)

Dan, dalam persoalan kenabian, ishmah atau kemaksuman merupakan mukadimah wajib bagi terwujudnya tujuan dari pengutusan itu sendiri. Para nabi, selain sebagai insan yang memperoleh wahyu dari Allah Swt, juga harus merupakan sosok yang dapat diterima atau dipercaya masyarakat berdasarkan akal sehat dan nurani (fitrah) yang bersih.

Sebab, dengan itulah Hujjah Allah Swt menjadi sempurna dan tidak ada lagi alasan bagi manusia untuk mengelak seperti yang disebutkan dalam ayat di atas.

Tim Muslim Menjawab, Kemuliaan Nabi Muhammad saw: Bagian 2

Baca juga : Keniscayaan Imamah

Continue Reading
Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *