Al-Quran dan Hadis
Seputar Akibat Perbuatan
Manusia adakalanya berbuat sesuatu yang membawa akibat bagi masyarakat, baik akibat itu baik maupun buruk. Ia sendiri terkadang memperoleh manfaat dari perbuatan baik pada pendahulunya. Namun, terkadang pula harus menderita akibat perbuatan buruk orang tua dan para pendahulunya.
Allah Swt berfirman: Dan adapun dinding rumah itu adalah milik dua anak yatim di kota itu, yang di bawahnya tersimpan harta bagi mereka berdua, dan ayahnya seorang yang saleh. Maka Tuhanmu menghendaki agar keduanya sampai dewasa dan keduanya mengeluarkan simpanannya itu sebagai rahmat dari Tuhanmu. Apa yang kuperbuat bukan menurut kemauanku sendiri. Itulah keterangan perbuatan-perbuatan yang engkau tidak sabar terhadapnya. (QS. al-Kahfi: 82)
Dan hendaklah takut (kepada Allah) orang-orang yang sekiranya mereka meninggalkan keturunan yang lemah di belakang mereka yang mereka khawatir terhadap (kesejahteraan)nya. Oleh sebab itu, hendaklah mereka bertakwa kepada Allah, dan hendaklah mereka berbicara dengan tutur kata yang benar. (QS. an-Nisa: 9)
Gulam Reza Sultani, Hati yang Bersih: Kunci Ketenangan Jiwa