Ikuti Kami Di Medsos

Kalam Islam

Qom: Hujjah bagi yang Lain

Qom: Hujjah bagi yang Lain

Qom: Hujjah bagi yang Lain

Di setiap zaman, Allah Swt memiliki hamba-hamba khusus yang menjadi hujjah bagi selainnya. Karena, mereka selalu melangkahkan kakinya di jalan-Nya, dan selalu berjihad demi mengangkat kalimat Allah. Maka Allah Swt yang akan menjadi penolong dan pelindung mereka dari bahaya musuh. Pada zaman keghaiban Imam Mahdi afs, orang-orang Qom merupakan hujjah bagi orang-orang yang lain.

Baca juga : Manusia Membutuhkan Ibadah dan Ketaatan

Imam Ja’far Shadiq as berkata, “Musibah dan bencana berada jauh dari Qom dan penduduknya. Dan akan datang suatu masa di mana penduduk Qom menjadi hujjah bagi yang lain. Masa itu adalah hari-hari keghaiban Imam Mahdi as yang terus berlanjut sampai kemunculannya. Jika tidak demikian, niscaya bumi akan menelan penduduknya. Sungguh para malaikat akan menjauhkan bala dan bencana dari Qom dan penduduknya.”

Baca juga : Menghindari Harta Haram

“Tidak ada satu pun penguasa zalim yang bertujuan untuk menghancurkan Qom kecuali Allah akan mematahkan pinggangnya lalu menimpakan bencana kepadanya, baik berupa penyakit atau musuh-musuh yang memerangi mereka. Allah akan melenyapkan nama Qom dan penduduknya dari pikiran para penguasa yang zalim, sebagaimana mereka telah menghapus nama Allah dari pikiran mereka sendiri.” (Bihar al-Anwar, jil. 60, hal. 213”

Muhammad Habibi, Pemerintahan Akhir Zaman

Baca juga : Siapa Memahami al-Quran?