Kalam Islam
Jangan Lalai Mengingat Allah
Jangan Lalai Mengingat Allah
Bukankah manusia harus memperhatikan jiwanya? Penekanan seperti ini disampaikan dalam al-Quran, hendaknya manusia jangan dilalaikan oleh harta dan anak-anaknya dari mengingat Allah Swt. Hai orang-orang kaya, hai para pemimpin, janganlah kalian tertipu oleh harta dan kedudukan. Berapa banyak kalian melakukan perbuatan sia-sia, sehingga kalian melupakan diri kalian sendiri.
Allah Swt befirman: Berbangga-bangga dalam memperbanyak (dunia) telah melalaikanmu, sampai kamu masuk ke dalam kubur. (QS. at-Takatsur: 1-2)
Janganlah kamu tertipu oleh godaan setan, sehingga kalian melupakan diri kalian sendiri. Perhatikan jiwamu, yaitu ruhmu, bukan tubuhmu.
Baca juga : Pengorbanan: Prinsip Hidup
Allah Swt befirman: Dan janganlah kamu seperti orang-orang yang lupa kepada Allah, sehingga Allah menjadikan mereka lupa akan diri sendiri. Mereka itulah orang-orang fasik. (QS. al-Hasyr: 19)
Tidak sama para penghuni neraka dengan para penghuni surga; para penghuni surga itulah orang-orang yang memperoleh kemenangan. (QS. al-Hasyr: 20)
Mahabenar Allah Swt yang Mahatinggi lagi Mahaagung.
Allah Swt befirman: Wahai jiwa yang tenang, kembalilah kepada Tuhanmu dengan rida dan diridai. Lalu, masuklah ke dalam golongan hamba-hamba-Ku. dan masuklah ke dalam surga-Ku! (QS. al-Fajr: 27-30)
Prof. Dasteghib, Jiwa yang Tenang
Baca juga : Bersama Wawasan dan Pencerahan Imam Husain