Al-Quran dan Hadis
Bisikan Setan
Kenabian merupakan wilayah memori yang bersih dan ingatan para nabi niscaya suci dari kebusukan-kebusukan setan. Sebab, iblis tidak mempunyai kemampuan merasuk ke dalam wilayah suci kenabian.
Pancaran sempurna dan kesucian meliputi dan menyelimuti hati-hati mereka dan puncak yang tinggi serta pancaran sinar akal mereka tidak tergapai dan mustahil terjangkau oleh khayalan yang berasal dari setan.
Akan tetapi, pada pribadi yang tidak maksum, tentu saja setan punya kemampuan untuk menembus dan melontarkan bisikan-bisikannya yang buruk.
Allah Swt berfirman: Dan demikianlah untuk setiap nabi, Kami menjadikan musuh yang terdiri dari setan-setan manusia dan jin, sebagian mereka membisikkan kepada sebagian yang lain perkataan yang indah sebagai tipuan. Dan kalau Tuhanmu menghendaki, niscaya mereka tidak akan melakukannya, maka biarkanlah mereka bersama apa (kebohongan) yang mereka ada-adakan. (QS. al-An’am: 112)
Hakikat Wahyu dalam Islam