Ikuti Kami Di Medsos

Akidah

Adanya Yang Mahakuasa, Mahatinggi

Adanya Yang Mahakuasa, Mahatinggi

Adanya Yang Mahakuasa, Mahatinggi

Mazhab Syiah meyakini bahwa Allah Swt adalah pencipta alam semesta. Keagungan, ilmu, dan kekuasaan-Nya tampak dengan jelas di seluruh jagat raya, dalam diri manusia, binatang, tumbuhan, bintang di langit, alam metafisik dan mahatinggi, dan di mana saja.

Mazhab Syiah meyakini bahwa semakin kita mengamati rahasia alam semesta, kita akan semakin menyadari kebesaran, keluasan ilmu, dan kekuasaan-Nya. Semakin ilmu pengetahuan manusia berkembang, maka pintu-pintu baru ilmu dan hikmat-Nya semakin terbuka bagi kita sehingga pikiran kita semakin luas.

Baca juga : Syahadat Syiah Berbeda dengan Ahlusunah?

Dengan demikian, kecintaan dan kedekatan kita kepada-Nya semakin bertambah, dan kita akan diliputi oleh cahaya Jalal dan Jamal-Nya.

Allah Swt berfirman: Sesungguhnya dalam penciptaan langit dan bumi, dan pergantian malam dan siang terdapat tanda-tanda (kebesaran Allah) bagi orang yang berakal. (QS. Ali Imran: 190)

(Yaitu) orang-orang yang mengingat Allah sambil berdiri, duduk atau dalam keadaan berbaring, dan mereka memikirkan tentang penciptaan langit dan bumi (seraya berkata), “Ya Tuhan kami, tidaklah Engkau menciptakan semua ini sia-sia; Mahasuci Engkau, lindungilah kami dari azab neraka.” (QS. Ali Imran: 191)

Prof. Nashir Makarim Syirazi, Akidah Kami: Tinjauan Singkat Teologi Syiah Dua Belas Imam

Baca juga : Penjelasan tentang Shalat Tiga Waktu

Continue Reading
Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *