Ikuti Kami Di Medsos

Akhlak

Memuji Rasulullah

Menurut riwayat, seorang guru besar bernama Bayazid menyebutkan bahwa dirinya memuji Rasulullah saw bukan hanya karena beliau memiliki mukjizat. Seperti terbelahnya bulan, bersatunya pepohonan, atau bersuaranya tumbuhan.

Namun lebih khusus lagi dikarenakan Rasulullah saw melarang pengikutnya meminum alkohol. Sebab, barang siapa berbuat satu kebajikan, niscaya ia akan mendapatkan kebajikan yang lebih banyak bila dirinya menjadi yang pertama dalam melakukan kebajikan itu.

Seandainya Rasulullah saw mengetahui manfaat meminum cairan alkohol, tentu beliau yang akan pertama kali meminumnya. Namun, dikarenakan ketaatan beliau pada Allah Swt maka beliau pun memerintahkan kaum muslimin  untuk mengikuti langkahnya.

Idries Shah, Butiran Mutiara Hikmah: Kumpulan Kisah Sufi

Continue Reading
Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *