Akhlak
Memaafkan
Memaafkan
Memaafkan merupakan sifat Ilahi. Allah Swt menyebutkan sifat maaf tersebut saat memberikan sanjungan.
Rasulullah saw bersabda, “Sesungguhnya memaafkan atau memberi maaf itu lebih berhak untuk dilakukan.”
“Sesungguhnya Allah mencintai orang yang memberi maaf.”
“Saling memaafkanlah dengan begitu kedengkian di antara kalian sirna.”
Baca juga : Zuhud yang Salah
“Hendaklah engkau menjadi pemberi maaf karena memaafkan itu tidak menambahkan seorang hamba melainkan kemuliaan.” (Ushul Kafi, jil. 2, hal. 88, hadis ke-5, bab ‘Afwu)
“Hendaklah engkau memberi maaf karena memaafkan itu kemuliaan.” (Sahifah Sajjadiyah, doa ke-16)
Bahwa sesungguhnya dosa yang besar akan paralel dengan keutamaan maaf yang juga menjadi besar. Di dalam sebuah syair dikatakan, “Sesungguhnya berlaku buruk pada orang yang berbuat buruk adalah mudah.” Maka hendaklah berbuat baik pada orang yang berbuat buruk pada kita.
Syaikh Abbas Qummy, 50 Pelajaran Akhlak untuk Kehidupan
Baca juga : Etika dan Moral Sangat Penting dalam Islam