Akhlak
Cahaya
Dalam sebuah riwayat disebutkan, suatu hari, ketika berbicara kepada muridnya, Maulana mengatakan bahwa Rasulullah saw bersabda, bila hati seorang mukmin dipenuhi cahaya Allah Swt maka hati tersebut akan menjadi subur dan membuahkan pikiran dan reaksi yang baik.
Rasulullah saw ditanya tentang bagaimana orang dapat mengetahui cahaya Allah Swt masuk ke dalam hati manusia. Rasulullah saw menjawab bahwa orang yang kemasukan cahaya Allah Swt tidak lagi memiliki hasrat kepada dunia.
Dan segenap kenikmatan duniawi tak lagi dapat menarik perhatiannya. Dan orang itu pun menjadi tidak mengharapkan apa pun dari siapa pun, dan tak menginginkan apa pun dari siapa pun.
Idries Shah, Butiran Mutiara Hikmah: Kumpulan Kisah Sufi