Ikuti Kami Di Medsos

Internasional

Serangan Militer Yaman Guncang Kapal-Kapal AS, Inggris, Zionis

Serangan Militer Yaman Guncang Kapal-Kapal AS, Inggris, Zionis

Serangan Militer Yaman Guncang Kapal-Kapal AS, Inggris, Zionis

Pasukan Bersenjata Yaman melancarkan serangkaian operasi militer yang menargetkan kapal-kapal milik Amerika Serikat, Inggris, dan rezim zionis. Serangan yang mengakibatkan kerusakan langsung ini diumumkan oleh juru bicara Pasukan Bersenjata Yaman, Brigadir Jenderal Yahya Saree.

Dilansir al-Manar, Operasi pertama menargetkan kapal zionis MSC Unific VI di Laut Arab, diikuti oleh serangan terhadap kapal tanker minyak AS, Delonix, di Laut Merah. Kapal kargo Inggris Anvil Point di Samudra Hindia dan kapal Lucky Sailor di Laut Mediterania juga menjadi sasaran dalam operasi selanjutnya.

Menurut Pasukan Bersenjata Yaman, operasi ini dilakukan sebagai respons terhadap pelanggaran larangan memasuki pelabuhan di wilayah Palestina yang diduduki. Militer Yaman bersumpah akan terus melakukan operasi ini hingga blokade terhadap rakyat Palestina di Gaza dicabut.

Baca juga : Krisis Militer, 900 Perwira Zionis Ajukan Pengunduran Diri

Rangkaian serangan terbaru ini terjadi setelah operasi serupa dilakukan pekan lalu, menargetkan kapal-kapal yang berafiliasi dengan zionis dan Amerika di Laut Mediterania dan Laut Merah. Yaman bekerja sama dengan Perlawanan Islam di Irak untuk melancarkan serangan ini, menggunakan kombinasi drone bunuh diri dan rudal balistik anti-kapal.

Rakyat Yaman dan pasukan bersenjatanya tetap teguh dalam mendukung perjuangan Palestina, dengan menempatkan kapal-kapal dan perusahaan yang memasok pendudukan zionis di bawah ancaman langsung serangan. Militer Yaman juga memperluas operasi mereka untuk menargetkan lalu lintas kapal ke pelabuhan utama yang diduduki zionis, bekerja sama dengan faksi-faksi Perlawanan Irak.

Baca juga : Rudal Hizbullah Hantam Markas Tentara Zionis