Ikuti Kami Di Medsos

Kisah

Siapa Menangisi Husainku?

Siapa Menangisi Husainku?

Siapa Menangisi Husainku?

Saat Rasulullah saw memberitahu Sayyidah Fathimah as mengenai nasib tragis yang akan dialami oleh Imam Husain as di padang Karbala, Sayyidah Fathimah as tak dapat menahan isak tangisnya dan bertanya, “Wahai ayah! Kapankah bencana itu akan terjadi?”

Rasulullah saw berkata, “Kala itu, aku dan engkau serta suamimu sudah tak ada di dunia.”

Tangisan Sayyidah Fathimah as semakin memilukan hati. Beliau lalu berkata, “Siapakah yang akan menangisi Husainku kelak dan mengadakan acara duka untuk mengenang perjuangannya?”

Baca juga : Tercakup Doa Imam Mahdi

Rasulullah saw menjawab, “Putriku, kaum wanita umatku akan menangisi wanita-wanita Ahlulbait, sementara kaum lelakinya akan menangisi lelaki-lelaki Ahlulbaitku. Setiap tahun mereka akan memperingati peringatan duka.”

“Pada hari kiamat kelak, engkau mensyafaati kaum wanitanya, sementara aku mensyafaati kaum lelakinya. Dan barangsiapa yang menangis untuk Husain, kami akan menuntun tangannya ke surga. Wahai Fathimah! Semua mata pada hari kiamat akan menangis, kecuali mata yang pernah menangis untuk Husain.” (Biharul Anwar, jil. 44, hal. 292)

Baqir Khusru Syahi, Warisan Hikmah Biharul Anwar, Kisah-Kisah Sufistik

Baca juga : Momen Imam Ali Zainal Abidin Dicemooh

Continue Reading
Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *