Ikuti Kami Di Medsos

Nasional

Pakar: Indonesia Masuki Masa Endemi

Pakar: Indonesia Masuki Masa Endemi

Bersandar pada sejumlah indikator epidemiologi yang telah membaik, Ketua Satgas PB IDI Prof Zubairi Djoerban meyakini Indonesia saat ini memasuki fase endemi Covid-19.

“Apakah Indonesia sudah masuk tahap endemi? Saya akan jawab iya. Kenapa? karena positivity rate-nya stabil di bawah 3 persen. Keterisian tempat tidur rumah sakit dan angka kematian juga rendah sekali,” kata Zubairi Djoerban, Rabu (8/6), seperti yang dilansir dari Republika.

Zubairi mengatakan bahwa angka kasus harian Covid-19 di Tanah Air saat ini sedang dalam kondisi yang sangat baik.

“Saat ini, memasuki bulan Juni, angka kasus di Indonesia selalu di bawah 400. Ini bagus sekali. Bandingkan dengan Amerika Serikat yang telah menyatakan endemi, namun kasusnya masih 70 ribu kasus per hari,” ujarnya.

Baca juga : KPK: Ribuan Penyelenggara Negara Belum Lapor Harta Kekayaannya

Terkait vaksinasi, kata Zubairi, sasaran kelompok usia dewasa sudah lebih dari 70 persen. “Usia lanjut kurang sedikit. Booster juga sudah mulai lumayan banyak. Kalau dibandingkan dengan negara lain, cakupan vaksinasi kita juga sudah lumayan bagus,” katanya.

Zubairi melanjutkan, aktivitas mudik Lebaran 2022 yang semula dikhawatirkan banyak pihak berpotensi memicu gelombang lanjutan pandemi Covid-19, nyatanya tidak terbukti.

“Awalnya kita khawatir soal itu. Apalagi yang mudik tercatat ada puluhan juta orang,” ujarnya.

Tapi, sudah dua bulan dari awal puasa, lonjakan kasus tidak terjadi. Maka, bisa dikatakan, sekarang ini Indonesia sudah masuk tahap endemi, kata Zubairi menambahkan.Ia mengingatkan seluruh pihak, COVID-19 merupakan penyakit yang dinamis.

“Amat dinamis. Jadi, masih ada kemungkinan terjadi kenaikan. Harus tetap waspada dan taat protokol kesehatan,” katanya.

Baca juga : BNPT: Ramadhan, Momen Memupuk Toleransi Mantan Napiter

Continue Reading
Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *