Berita
Menghormati Anak
Pada usia dini, anak-anak sangat membutuhkan kasih sayang dan pujian orang tuanya. Selain itu, ia ingin dipandang dan diberi kedudukan yang semestinya di tengah keluarga dan masyarakat.
Ketika merasa dirinya dicintai, baik oleh ayah dan ibunya maupun lingkungan sekitarnya, ia akan mudah beradaptasi dengan baik. Anak akan tumbuh dengan baik jika merasa dicintai, dihargai, dan merasa aman berada dalam rumah.
Rasa cinta dan penghormatan yang dirasakan oleh anak sangat besar pengaruhnya terhadap semua sisi kehidupannya, seperti perkembangan bahasa, pikiran, emosi, dan kehidupan sosialnya.
Anak selalu meniru perbuatan mereka yang dicintainya dan menerima nasihat, anjuran, bahkan perintah mereka. Dari merekalah ia belajar melakukan pekerjaan yang terpuji dan perilaku merekalah yang akan tampak pada perilakunya.
Itu semua terjadi karena anak merasa dicintai dan dihormati. Banyak riwayat dari Rasulullah saw yang menekankan pentingnya mencintai anak dan menghormatinya. Antara lain, Rasulullah saw bersabda, “Hormatilah anak kalian dan perbaikilah akhlak mereka dengan itu.” (Mustadrak al-Wasail 2: 625)
Rasulullah saw bersabda, “Cintailah anak kalian dan sayangilah mereka! Jika kalian menjanjikan sesuatu untuk mereka, tepatilah janji itu karena anak hanya melihat bahwa kalian memperlakukan mereka dengan baik.” (Makarim al-Akhlaq: 220)
Al-Shia.Org, Pendidikan Anak Menurut Ajaran Islam