Kisah
Dua Kisah Menakjubkan
Kisah ini bersumber dari Syaikh Murtadha Thaleqani tentang sebuah madrasah di kota suci Najaf….
Di madrasah itu, saya pernah menyaksikan dua hal yang sangat menakjubkan: Pertama, biasanya saat musim panas tiba, sebagian pelajar tidur di halaman dan sebagian lain di atap madrasah. Suatu malam, saya terbangun dari tidur karena mendengar teriakan teman-teman pelajar. Saya lihat, mereka pergi menuju halaman madrasah dan mengelilingi seorang pelajar. Saya pun bertanya kepada mereka, “Apa yang terjadi?” Mereka berkata. “Seorang pelajar asal Khurasan yang tidur di atap jatuh ke halaman madrasah ini.”
Saya pun bergegas ke tempat kejadian dan mendapatinya masih dalam keadaan tertidur lelap. Saya berkata kepada yang lain, “Jangan beri tahu dirinya bahwa ia telah jatuh dari atap.” Kami lalu memindahkannya ke kamar dan memberinya seteguk air.
Pagi harinya, kami bersamanya menghadiri kuliah seorang Sayyid. Kami lalu memberitahukan kejadian itu pada Sayyid tersebut, Mendengar itu, Sayyid gembira dan membelikan seekor domba dan menyembelihnya lalu membagikan kepada kaum miskin.
Kedua, selang beberapa waktu, di ruang bawah tanah madrasah tersebut, seorang pelajar yang tidur siang di atas bangku, yang tingginya dua jengkal dari lantai, terjatuh dari bangku itu dan langsung meninggal. Kemudian, jenazahnya dipindahkan dari ruang tersebut.
Dua kisah di atas sangat menakjubkan, dan masih banyak lagi kisah serupa yang mengajarkan kepada kita bahwa akibat dari sebab manapun pastilah bergantung pada kehendak Allah Swt. Sebab, Dia-lah yang mengeluarkan akibat dan segala sebab. Dapat kita lihat, penyebab yang kuat dapat ringan akibatnya, seperti terjatuh dari atap yang biasanya menyebabkan kematian namun tidak berakibat apapun. Ini lantaran Allah Swt tidak menghendaki demikian. Sebaliknya, jatuh dari tempat tidur yang rendah justru menjadi penyebab hilangnya nyawa seseorang.
Abdul Husain Dasteghib, Kisah-Kisah Ajaib