Berita
DPW ABI NTB Menyumbang Alquran, Buku Iqra untuk Anak-anak Korban Gempa Lombok
Lombok – Sabtu, 24/8/18 lalu Dewan Pengurus Wilayah Ahlulbait Indonesia NTB kembali terjun ke lokasi bekas terjadinya gempa Lombok untuk membantu saudara sebangsa kita yang sedang terkena musibah, berbeda dengan biasanya, kali ini sumbangan berupa kitab suci Alquran dan buku Iqra untuk anak-anak korban gempa. Menurut Subhan selaku ketua koordinator pelaksana ABI NTB bahwa kerusakan mencakup semua harta benda, dari rumah, perabotan rumah tangga, hingga buku-buku. Sehingga DPW ABI berinisiatif untuk membantu semampunya.
Pembagian Alquran dan buku iqro ini dilakukan di Dusun bengkaong Daye, Desa Bengkaeng, Kecamatan Batu Layar, Lombok Barat.
Selain dari kegiatan mengaji dan membaca Alquran bersama usai shalat Maghrib, anak-anak di sekitar posko oleh relawan ABI juga diadakan kegiatan lomba, permainan, trauma healing, nonton film bersama untuk menghibur dari kesedihan, bersama sekitar 40 siswa. DPW ABI mendirikan dua posko di kawasan ini.
Aksi Bantuan Kemanusian DPW ABI NTB untuk Lombok
Pada hari berikutnya Minggu, 25/8/18 Relawan DPW ABI NTB melanjutkan aksi kemanusiannya di desa lain, yaitu Dusun Murpadang, Desa Bukit Tinggi, Lombok Barat. Di mulai sejak pukul 07.00 WITA dengan semangat tinggi para relawan membawa banyak peralatan kerja seperti sekop, linggis, palu, cukit dan lain sebagainya untuk membersihkan puing-puing bangunan sekolah dan masjid yang hancur akibat gempa agar bisa segera digunakan. Relawan membaur dengan bahu membahu bersama masyarakat, pemuda dan aparat di Dusun Murpadang dengan menggunakan baju relawan. Tidak hanya itu, selain aksi kerja bakti, DPW ABI NTB dalam waktu dan tempat yang bersamaan juga membagikan kebutuhan pokok sehari-hari dan pakaian layak pakai ke beberapa keluarga korban. (subhan/asf/abi)