Berita
Buku: 25 Hidangan dari Al-Quran
Judul Buku: 25 Hidangan dari Al-Quran
Penulis: Ust. Muhammad bin Alwi
Penerbit: Khazanah Al-Quran
Jumlah Halaman: 322 Halaman
Ukuran Buku: 15×23 cm
Edisi: 2017
Al-Quran adalah sumber pengetahuan. Di dalamnya memuat dan menjabarkan segala sesuatu. Zhahir ayatnya elegan bergaya, kedalaman maknanya luas tiada bertara. Uniknya, tidak ada kontroversi sekecil apapun di dalamnya, betapapun kita menciduknya. Sebab al-Quran dari sisi Allah swt.
Sebagai kitab suci yang dipersembahkan untuk umat manusia, al-Quran laksana jamuan dan hidangan dari Allah swt. Barangsiapa menikmati, maka akan memperoleh bimbingan. Sebaliknya, barangsiapa menelantarkan, maka ia sengsara penuh kebimbangan.
Setelah hadir dengan buku “Kado dari Al-Quran”, kini Khazanah menyajikan kepada Anda, “25 Hidangan dari Al-Quran”. Di dalamnya memuat resep-resep praktis Qurani bagi Anda, apapun profesinya. Kajian-kajian segar yang disuguhkan adalah materi ceramah, yang juga sudah dipublish di situs, www.khazanahalquran.com.
Buku ini memuat 25 tema besar dengan berbagai sub judul yang berkaitan langsung dan menyentuh kehidupan. 25 tema yang dibahas antara lain:
- Apa yang Diinginkan Allah dari Manusia?
- Cara Al-Quran Mengajak Manusia
- Cara Menjawab Ejekan Dalam Al-Quran
- Cara Al-Quran Mengajak Berinfak
- Cara Menerima Informasi Menurut Al-Quran
- 5 Nasihat Al-Quran untuk Orang Kaya
- Persatuan Islam
- Toleransi dalam Al-Quran
- Dakwah dalam Al-Quran
- Manusia dalam Al-Quran
- “Wanita” dalam Al-Quran
- Bakti kepada Orangtua dalam Al-Quran
- Sabar dalam Al-Quran
- Surga dalam Al-Quran
- Neraka dalam Al-Quran
- Fir’aun dalam Al-Quran
- Setan dalam Al-Quran
- “Fitnah” dalam Al-Quran
- Yakin dalam Al-Quran
- Musibah dalam Al-Quran
- Hukum Allah di dalam Al-Quran
- Chip (Catatan Amal) dalam Al-Quran
- Tawakal dalam Al-Quran
- Baqiatussolihat dalam Al-Quran
- Jahiliyah dalam Al-Quran
Tema-tema tersebut dikumpulkan dalam sebuah buku “25 Hidangan dari Al-Quran” untuk mempermudah pembaca dalam mengkaji tafsir tematik sesuai dengan kebutuhan masing-masing. Semoga bermanfaat!