Ikuti Kami Di Medsos

Berita

Kedutaan Israel di Mesir Ditutup

Dinas keamanan dalam negeri rezim Zionis, Shine Bet, beberapa waktu lalu menarik keluar duta besarnya, David Gurion dari Kairo dengan alasan keamanan.

Rakyat Mesir menentang keras hubungan negaranya dengan rezim Zionis Israel, dan mendesak pemerintahannya menutup kedutaaan Israel di negara kawasan Afrika Utara itu.

Kementerian luar negeri rezim Zionis hari Senin (8/5) menyatakan tidak bersedia memberikan gaji staf lokal kedutaan Israel di Kairo yang dalam kondisi berbahaya.

Masalah ini menunjukkan keputusan Tel Aviv menutup total aktivitas kedutaan rezim Zionis di Mesir.

Selain itu, rezim Zionis juga tidak memperpanjang kontrak tiga orang staf lokal kedutaan Israel di Mesir.

Bahkan, sejak empat bulan lalu, kontrak wisma duta Israel di distrik Al-Emadi, Kairo tidak diperpanjang hingga kini.

Kedutaan rezim Zionis Israel di Kairo dibuka kembali pada Desember 2015, setelah empat tahun didemo oleh rakyat Mesir, dan diplomatnya diusir dari Kairo pada Desember 2011.

Pasca kemenangan Muhammad Mursi sebagai presiden Mesir, hubungan antara Kairo dan Tel Aviv mengalami fase ketegangan di tahun 2012. Tapi, setahun kemudian kembali pulih setelah Mursi disingkirkan dan diganti oleh Abdel Fattah El Sisi.

Sumber: ParsToday

Continue Reading
Click to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *