Berita
Anak Pengungsi Sampang Belajar Mengaji Selama Bulan Ramadhan
Tak ada yang membantah, Bulan Ramdhan adalah Bulan yang sangat mulia bagi umat Muslim. Pada Bulan itu pula Al-Quran diturunkan. Allah juga berjanji akan melipat gandakan pahala bagi umat Muslim yang menjalankan ibadahnya. Hal ini membuat umat Muslim berlomba-lomba untuk berbuat kebajikan tak terkecuali, anak-anak pengungsi Muslim Syiah Sampang yang lebih dari tiga tahun hidup dalam pengungsian.
Saat tim ABI Press datang ke Rusunawa Jemundo, Sidoarjo, Jawa Timur (28/7), anak-anak pengungsi Muslim Syiah Sampang sedang asyik belajar membaca al-Quran. Berada diaula lantai empat Rusun, anak-anak ini semangat belajar membaca al-Quran. Bahkan mereka tidak memperdulikan tim ABI Press yang datang mengambil beberapa gambar mereka. Seperti tak kenal lelah mereka terus menimba ilmu untuk dapat membaca Al-Quran dengan baik dan benar. Anak-anak yang lebih besar dengan sabar pula membimbing anak-anak kecilnya untuk belajar membaca Al-Quran.
Berikut ini adalah gambar suasana anak-anak pengungsi Muslim Syiah Sampang saat belajar membaca al-Quran.